Taman Wisata MBS Serang - Tiket Masuk, Lokasi dan Fasilitas

Wisataoke.com - Informasi Terbaru Mengenai Harga Tiket Masuk dan Alamat Taman Wisata MBS Curug Serang Banten. Kota Serang merupakan pusat pemerintahan dari Provinsi Banten yang kini memiliki berbagai tempat wisata baru. Salah satu tempat wisata baru yang berada di daerah ini adalah Taman Wisata MBS, tempatnya nyaman dan seru serta terdapat berbagai wahana seru.

Taman Wisata MBS sendiri merupakan salah satu objek wisata baru yang berada di daerah Banten khususnya Serang. Tempat yang menyuguhkan konsep modern yang berpadu dengan alam yang masih asri ini menyuguhkan taman buatan yang sangat indah. Berada di area persawahan membuat Taman ini terasa keasriannya yang dikelilingi oleh pepohonan hijau serta ditambah dengan adanya wahana permainan terkini.

Tentunya objek wisata Taman Wisata MBS atau Mahoni Bangun Sentosa sendiri sekarang menjadi salah satu tujuan utama para wisatawan yang berada di daerah Banten terutama Serang. Anda yang berada di daerah ini tentunya wajib mengunjunginya, berkunjung bersama teman, keluarga maupun pasangan akan menjadi lebih seru dan menyenangkan pastinya. Simak informasinya berikut ini ya.

Taman Wisata MBS Curug Serang Banten

Taman Wisata MBS Serang
Taman Wisata MBS Serang (IgIwiniriahstka_)

Pengunjung yang datang ke Taman Wisata Mahoni Bangun Sentosa atau MBS akan disuguhi dengan view hijau alami yang tentunya akan menyegarkan mata Anda. Sebagai objek wisata baru yang berada di Serang Banten ini bisa dikatakan sebagai tempat surganya para pecinta foto. Sebab di dalam objek wisata ini terdapat berbagai macam spot foto selfi kece yang tentunya siap memanjakan para wisatawan yang sedang berkunjung.

Spot foto yang berada di Taman Wisata MBS ini diantaranya ada kincir angin raksasa, taman bunga dan bangunan warna-warni serta masih banyak lagi lainnya. Dengan adanya berbagai spot foto menarik ini tentunya sangat cocok untuk wisatawan milenial. Ditambah lagi dengan harga tiket masuk MBS yang bisa dibilang cukup murah.

Taman Wisata MBS atau Mahoni Bangun Sentosa Curug tentunya sangat rekomended untuk mengisi liburan Anda saat weekend maupun hari libur nasional bersama keluarga maupun sahabat. Meski objek wisata ini mengusung tema modern namun tetap akan terasa nyaman bagi semua kalangan pengunjung yang datang. Pasalnya sudah dilengkapi dengan berbagai wahana menarik dan tentunya seru bagi anak-anak maupun orang dewasa.

Berbagai wahana menarik serta spot foto yang instagramble dapat Anda jumpai di objek wisata Taman Wisata Mahoni Bangun Sentosa, diantaranya ada spot taman bunga matahari, rumah hobbit, bangunan warna warni bernuansa Eropa. Bangunan yang ada ini sangat terlihat mirip dengan bangunan yang ada di Objek Wisata Flora San Terra Pujon yang berada di daerah Malang. Selain ini terdapat berbagai macam ornamen menarik dengan latar belakang sawah hijau.

Tak hanya itu saja, terdapat lukisan 3D yang sangat terlihat nyata seperti askinya. Lukisan yang ada ini sering digunakan sebagai background untuk berfoto selfie, dengan mengambil sudut kamera yang pas akan menghasilkan foto yang keren tentunya. Untuk wahananya sendiri terdapat wahana yang memang cukup untuk memacu adrenalin diantaranya ada panahan, paint ball, halang rintang dan flying fox.

Wisata yang masih tergolong baru ini tentunya sangat menarik untuk dikunjungi, berkunjung bersama sahabat maupun keluarga memang menjadi pilihan ketika berlibur ke Taman Wisata MBS Serang.

Fasilitas Taman MBS Serang

Mengenai fasilitas yang ada di objek wisata baru Taman Wisata MBS Serang Banten ini sudah dikatakan cukup lengkap. Pihak pengelola sudah menyajikan berbagai fasilitas yang tentunya sebagai sarana wisatawan yang berkunjung akan merasa nyaman dan betah berada di sini.

Nah untuk fasilitasnya sendiri adalah sebagai berikut:

  • Tempat parkir
  • Warung kuliner
  • Spor foto
  • Mushola
  • Toilet
  • Kolam renang
  • Wahana permainan seru
  • Teras santai
  • Dan masih banyak lagi lainnya.

Lokasi Taman Wisata MBS Serang

Jika kalian ingin pergi ke sebuah tempat wisata tentunya lokasi merupakan hal yang harus diketahui terlebih dahulu, Nah lokasi dari Taman Wisata MBS Serang ini terletak di daerah Serang, Banten yang tepatnya beralamat di Kemanisan, Kec. Curug, Kota Serang, Banten 42171.

Bagi Anda yang berada di luar Kota Serang tentunya masih belum paham terkait lokasi wisata tersebut, berikut ini Anda dapat melihat navigasi dari Google Maps agar perjalanan Anda dapat berjalan dengan lancar. Bisa di lihat di Maps (Disini).

Harga Tiket Masuk Taman Wisata MBS

Sebelum memasuki objek wisata ini, pengunjung akan di cek suhu tubuhnya terlebih dahulu. Jangan lupa pakai masker dan menjaga jarak saat berada di objek Wisata Taman MBS Serang. Pengunjung juga akan disuruh mencuci tangan terlebih dahulu yang sudah disediakan oleh pihak pengelola tempat wisata.

Nah untuk HTM Taman Wisata MBS Serang yaitu Rp 25.000 per orang. Untuk parkirnya sendiri dikenakan biaya Rp 2.000 untuk motor, Rp 5.000 untuk mobil dan Rp 20.000 untuk parkir bus. Nah, berikut ini merupakan tiket masuk wahana yang ada di objek wisata ini, diantaranya:

  • Kolam renang Rp 10.000
  • Panahan Rp 50.000
  • Paintball Rp 100.000

Harga tiket masuk tersebut tentunya dapat berubah-ubah seiring dengan berjalannya waktu.

Gambar Taman Wisata MBS Serang

Mahoni Bangun Sentosa Serang Banten
Mahoni Bangun Sentosa Serang Banten

Tiket Masuk MBS Serang
Tiket Masuk MBS Serang

Lokasi MBS Serang
Lokasi MBS Serang

Fasilitas MBS Serang
Fasilitas MBS Serang

Image by Ig (wagi_dien)

Nah itu tadi mengenai Informasi Terbaru Mengenai Harga Tiket Masuk dan Alamat Taman Wisata MBS Curug Serang Banten. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan jangan lupa untuk share artikel ini agar lebih bermanfaat lagi kepada semua orang. Tetap selalu kunjungi wisataoke.com untuk mengetahui tempat wisata dan juga tempat wisata kuliner terbaru di Indonesia. Terimakasih. 

Jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan ya guys, pakailah masker dan jaga jarak serta cuci tangan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel