Harga Tiket Masuk Agrowisata Bhumi Merapi November 2023

Harga Tiket Masuk Agrowisata Bhumi Merapi - Kota Jogja merupakan salah satu daerah yang memiliki berbagai tempat wisata unik serta menarik untuk dikunjungi. 
Kota Gudeg atau juga sering disebuh dengan Kota Pelajar ini memang terkenal dengan objek wisata jalan perkotaan seperti Jalan Malioboro yang mana Anda semua tidak asing lagi mendengar nama ini.
Selain itu, beberapa tempat wisata yang dikenal oleh wisatawan mulai dari Pantai Parangtritis, Candi Borobudur, Candi Prambanan, hingga berbagai tempat wisata terutama pantai dengan pasir putih di daerah Gunung Kidul. 

Namun kali ini, Jogja menghadirkan objek wisata baru yang bertemakan edukasi, objek wisata ini bernama Agrowisata Bhumi Merapi.
Agrowisata Bhumi Merapi
Agrowisata Bhumi Merapi

Agrowisata Bhumi Merapi sesuai dengan namanya berada di kawasan lereng Gunung Merapi. Meskipun merupakan objek wisata baru, tempat wisata ini sangat rekomended untuk dikunjungi para wisatawan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. 

Bagi Anda yang berkunjung bersama keluarga dan membawa anak sangat cocok karena di tempat wisata ini bisa belajar mengenai cara ternak hewan seperti kambing.

Serunya lagi, Agrowisata Bhumi Merapi Jogja telah menghadirkan spot foto baru berupa bangunan-bangunan belanda yang berada di sisi kanan dan kiri jalan, tentu dengan adanya spot foto instagramble ini menjadikan objek yang selalu ramai diminati para wisatawan terutama anak-anak muda untuk berburu foto. Mengenai harga tiket masuknya bisa dibilang standar dengan apa yang diberikannya.

Objek Wisata Agrowisata Bhumi Merapi

Di objek wisata baru inilah para wisatawan dapat mempelajari banyak hal salah satunya yaitu seputar perkebunan serta peternakan. Agrowisata Bhumi Merapi memang memiliki berbagai area yang nantinya akan Anda temui diantaranya ada Area Budidaya Binatang Peliharaan (mulai dari Kambing Etawa, Musang, Reptil, Ikan, Biyawak, Kura-kura dan mash banyak lagi lainnya), Area Kebun Hidroponik, Area Camping, Area Pacuan Kuda, Area Outbound dan lain sebagainya.

Selain menjadi tempat wisata Edukasi, Agrowisata Bhumi Merapi ini juga menyediakan tempat pelatihan usaha bagi para wisatawan yang berkunjung, tentunya akan snagat cocok bagi Anda yang ingin membuka usaha sendiri terkait tema yang ada di objek wisata baru jogja ini. Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih lanjut bisa menyewa guide yang nantinya akan memandu dan memberikan edukasi secara lengkap kepada Anda.

Sebenarnya lokasi Agrowisata Bhumi Merapi ini sudah ada sejak tahun 2015 tepatnya pada tanggal 20 Desember. Akan tetapi dengan adanya perubahan yang ada, dan sampai saat ini objek wisata Agrowisata Bhumi Merapi selalu ramai dikunjungi para wisatawan dari berbagai daerah tidak hanya dari Kota Jogja saja. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa semua ada di sini.

Fasilitas Agrowisata Bhumi Merapi

Mengenai fasilitas yang ada di Agrowisata Bhumi Merapi Jogja ini bisa dibilang cukup lengkap, karena memang merupakan salah satu tempat wisata baru yang sekarang menjadi tempat wisata favorit di daerah Jogja. Fasilitas yang ada ini diantaranya adalah sebagai berikut:
  • Tempat Parkir
  • Tempat Duduk
  • Gazebo
  • Warung Makan atau Kantin
  • Toilet
  • Spot Foto
  • Rumah Hobit
  • Taman Bunga
  • Wisata Goa
  • Dan masih banyak lagi lainnya.
Dengan adanya fasilitas tersebut, diharapkan mampu dimaksimalkan oleh para pengunjung agar betah berlama-lama berada di tempat wisata ini.

Jam Buka Agrowisata Bhumi Merapi

Jika Anda ingin berkunjung ke tempat wisata yang satu ini alangkah baiknya datang lebih awal waktu agar dapat menikmati semua fasilitas yang ada. Untuk jam operasionalnya sendiri mulai pukul 08.30 - 17.00 WIB pada setiap harinya. Admin sarankan bila datang ke tempat wisata ini di pagi hari atau sore hari agar tidak terlalu panas terkena sinar matahari.

Lokasi Agrowisata Bhumi Merapi

Untuk lokasinya sendiri, tempat wisata Agrowisata Bhumi Merapi berada di daerah Jl. Kaliurang KM.20, Sawangan, Hargobinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55582 Indonesia. Untuk lebih jelasnya Anda dapat melihat di Google Maps berikut ini (GoogleMaps). 

Untuk rute menuju ke Agrowisata Bhumi Merapi sebenarnya cukup mudah. Anda bisa langsung menuju ke Jalan Kaliurang dan ikuti saja jalan tersebut ke utara. Nantinya ada petunjuk yang mengarahkan ke objek wisata ini. Jika Anda bingung bisa bertanya kepada warga setempat atau bisa lihat Google Maps di atas.

Harga Tiket Masuk Agrowisata Bhumi Merapi

Untuk bisa masuk dan menikmati suasana yang ada, wisatawan diwajibkan untuk membeli tiket masuk terlebih dahulu. Harga tiket masuk atau HTM Agrowisata Bhumi Merapi Jogja adalah Rp 20.000 per orang pada setiap harinya. Jika Anda ingin masuk ke area spot foto berupa bangunan belanda, Anda akan dikenakan tiket masuk lagi sebesar Rp 10.000 per orang. Harga tiket masuk tersebut bisa berubah seiring dengan berjalannya waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Galeri Foto Agrowisata Bhumi Merapi

Spot Foto Agrowisata Bhumi Merapi
Spot Foto Agrowisata Bhumi Merapi

Tiket Masuk Agrowisata Bhumi Merapi
Tiket Masuk Agrowisata Bhumi Merapi

Tempat Wisata di Jogja
Tempat Wisata di Jogja

Rute Agrowisata Bhumi Merapi
Rute Agrowisata Bhumi Merapi

Jam Buka Agrowisata Bhumi Merapi
Jam Buka Agrowisata Bhumi Merapi

Nah itu tadi mengenai Harga Tiket Masuk Agrowisata Bhumi Merapi Terbaru. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan jangan lupa untuk share artikel ini agar lebih bermanfaat lagi kepada semua orang. Tetap selalu kunjungi wisataoke.com untuk mengetahui tempat wisata dan juga tempat wisata kuliner terbaru di Indonesia. Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel