Harga Tiket dan Daftar Wahana Jatim Park 2 Batu Malang Terbaru

Harga Tiket dan Daftar Wahana Jatim Park 2 Batu Malang - Jawa Timur memang sangat terkenal dengan berbagai tempat wisatanya yang menarik dan tentu wajib untuk dikunjungi. Salah satunya yaitu Jatim Park 2 atau Jawa Timur Park 2. Tempat wisata yang merupakan tempat wisata edukasi dengan menawarkan berbagai wahana seru serta menyenangkan untuk dicoba. Kurang lebih terdapat 35 wahana yang berada di Jatim Park 2 ini.

Berbeda dengan Jatim Park 1 atau Jawa Timur Park 1 yang sudah ada terlebih dahulu dengan menggunakan konsep hiburan. Kini Jatim Park 2 lebih mengunakan konsep edukasi bagi para pengunjung. Hal ini terbukti dengan luas lahan tempat wisata yang bisa dibilang sangat luas ini terdapat 3 zona utama yang berbeda di dalam setiap zonanya, diantaranya yaitu Eco Green Park, Scret Zoo, dan Museum Satwa.

Nama Jatim Park kini memang sudah tidak asing lagi, terutama bagi para traveler di seluruh Indonesia. Setiap harinya di Jatim Park terutama Jatim Park 2 ini bisa ditemukan lebih dari 1.000 pengunjung pada hari biasa. Bahkan di hari-hari tertentu atau hari libur, wisatawan yang mengunjungi jatim park 2 bisa mencapai 3.000 - 5.000 pengunjung dalam seharinya.

Jumlah pengunjung yang bisa dibilang tidak sedikit atau cukup banyak tersebut sudah bisa membuktikan bahwa Jatim Park 2 ini memang tempat wisata yang wajib Anda kunjungi. Meskipun sudah diresmikan pada tahun 2008 lalu, namun sampai sekarang Jatim Park 2 masih terus mengalami peningkatkan dari segi fasilitas dan juga pengunjung yang datang. Tak heran jika semakin hari semakin bertambah wisatawan yang mengunjungi Jatim Park 2 ini.

Wahana Jatim Park 2

Saat memasuki tempat wisata ini Anda akan disambut dengan desain eksterior yang sangat indah yaitu sebuah kincir angin raksasa yang berdiameter 30 meter. Nah berikut ini merupakan wahana atau aktivitas yang bisa Anda lakukan di Jatim Park 2.

1. Batu Secret Zoo

Batu Secret Zoo Jatim Park 2
Batu Secret Zoo Jatim Park 2

Pada area atau wahana yang pertama bernama Batu Secret Zoo, Anda akan disuguhkan dengan berbagai koleksi binatang langka dari Indonesia maupun dari berbagai penjuru dunia. Area ini memang menjadi tempat edukasi bagi para pengunjung, pasalnya Anda dapat mengetahui mengenai informasi hewan tersebut yang terdapat di papan informasi serta bisa melhat secara langsung hewan tersebut.

Terdapat beberapa bagian atau area di dalam Batu Secret Zoo yang memiliki luas sekitar 15 hektare ini diantaranya yaitu bagian area reptile, area savanah, area fantasy land and adventure land, area pasar Afrika, area aquarium, area dan area tiger land. Bisa dibilang sangat mirip dengan Taman Safari Indonesia, hanya saja kita bisa menikmati polah hewan-hewan tersebut dengan berjalan kaki atau menaiki sepeda tidak perlu berada di dalam mobil.

2. Museum Satwa

Museum Satwa Jatim Park 2
Museum Satwa Jatim Park 2

Selanjutnya yaitu Museum Satwa, Anda di alam museum ini dapat melihat hewan-heawan langka yang sudah musnah statusnya dari muka bumi. Hewan-hewan langka ini diantaranya seperti Dinosaurus yang sudah kita kenal sudah musnah ribuan tahun yang lalu. Terdapat berbagai fosil hewan-hewan langka di dalam museum ini.

Di dalam museum ini Anda akan dikenalkan dengan berbagai hewan dari belahan dunia yang didatangkan di Jatim Park 2 ini dan tentu satwa-satwa tersebut merupakan satwa yang pernah hidup di muka bumi ini. Bagi Anda yang suka berswafoto, Anda dapat berfoto di area ini karena tempatnya yang sangat cocok untuk berfoto selfie.

3. Eco Green Park

Eco Green Park Jatim Park 2
Eco Green Park Jatim Park 2

Tempat ini merupakan tempat yang mengenalkan edukasi dari sisi wisata, Anda dapat terhibur dan sekaligus teredukasi. Terdapat kurang lebih sekitar 35 wahana yang terdapat di Eco Green Park Jatim Park 2 ini. Di dalamnya Anda juga kan melihat koleksi serangga dan juga hewan-hewan lainnya yang tentu sangat menarik.

4. Fantasy Land

Fantasy Land Jatim Park 2
Fantasy Land Jatim Park 2

Zona atau wahana yang terakhir yaitu Fantasy Land yang memang disediakan oleh pengelola khusus untuk Anak-anak. Di dalam zona ini terdapat berbagai macam wahana permainan seru yang siap menghibur dan tentu membuat anak-anak merasa senang. Meskipun demikian terdapat juga salah satu wahana yang tidak boleh dimainkan bagia anak-anak yang tingginya kurang dari 85 cm.

Fasilitas Jatim Park 2

Mengenai fasilitasy yang tersedia di tempat wisata ini sudah bisa dibilang cukup lengkap, tidak hanya mementingkan wahananya saja namun fasilitas pendukung dari tempat wisata ini tetap diperhatikan oleh pihak pengelola. Fasilitas yang ada di Jatim Park 2 ini diantaranya yaitu :
  1. Tempat parkir yang luas
  2. Toilet
  3. Kamar Mandi
  4. Mushola
  5. Hotel atau penginapan
  6. Rumah Makan
  7. Tempat Informasi
  8. dan masih banyak lagi lainnya

Lokasi Jatim Park 2

Mengenai lokasi dari Jatim Park 2 atau Jawa Timur Park 2 ini berada di Batu Malang Jawa Timur yang tepatnya beralamat di Jl. Jatim Park II, Temas, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65315. Untuk lebih jelasnya Anda dapat melihat di Google Maps berikut ini (GoogleMaps).  Mengenai Jam Buka Jatim Park 2 buka mulai pukul 10.00 - 17.00 WIB pada setiap harinya.

Harga Tiket Masuk Jatim Park 2

Harga tiket masuk Jatim Park 2 memang sebanding dengan berbagai wahana serta fasilitas yang diberikan untuk pengunjung. Harga tiket masuk atau HTM Jatim Park 2 adalah sebagai berikut :
Tiket Masuk  Harga
Tiket Weekday Museum Satwa dan Secret Zoo  Rp 75.000
Tiket Weekday Museum Satwa, Secret Zoo dan Eco Green Park  Rp 95.000
Tiket Weekend Museum Satwa dan Secret Zoo Rp 105.000
Tiket Weekend Museum Satwa, Secret Zoo dan Eco Green Park Rp 125.000

Tiket Masuk Jatim Park 2 diatas sewaktu-waktu bisa berubah. Jika ada perubahan kami akan segera update data tersebut.


Hal-hal yang Wajib Diketahui di Jatim Park 2

Berikut ini merupakan informasi atau hal-hal yang wajib Anda ketahui jika berkunjung ke Jatim Park 2 :
  1. Bagi yang datang bersama rombongan minimal 30 orang, Anda akan mendapatkan satu tiket geratis. Hal ini berlaku juga untuk kelipatannya
  2. Anak-anak dengan tinggi badan di bawah dari 85 cm, akan mendapatkan tiket gratis. Sementara anak-anak di atas tinggi dari 85 cm, dikenai biaya tiket masuk penuh
  3. Harga tiket ini sudah mencakup beberapa wahana yang tersedia di Jatim Park 2 yang sekaligus bisa dinikmati tanpa pelru membayar lagi. Tapi tetap ada beberapa wahana lain yang harus membayar lagi dan tidak termasuk ke dalam harga tiket masuk
  4. Weekday akan dihitung mulai dari hari Senin sampai Kamis
  5. Weekend akan dihitung mulai dari Jumat sampai Minggu
  6. Tiket sudah mencakup biaya asuransi.

Nah itu tadi artikel mengenai Harga Tiket dan Daftar Wahana Jatim Park 2 Batu Malang. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan jangan lupa untuk share artikel ini agar lebih bermanfaat lagi kepada semua orang. Tetap selalu kunjungi wisataoke.com untuk mengetahui tempat wisata dan juga tempat wisata kuliner terbaru di Indonesia. Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel