Orchid Forest Cikole Lembang Lokasi & Harga Tiket Masuk November 2023

Keindahan Wisata Alam Orchid Forest Cikole Lembang

Keindahan Wisata Alam Orchid Forest Cikole Lembang - Kota Bandung, kota yang terletak di provinsi jawa barat ini tiada hentinya untuk selalu menjadi yang terdepan di bidang wisatanya. Setelah lahir berbagai tempat – tempat wisata yang eksotis di bandung, kota ini kembali menghadirkan wisata baru Bandung yang bernama Orchid Forest Lembang. Tempat wisata Bandung ini mengandalkan koleksi Anggrek sebagai daya tarik utamanya dan juga keindahan alam karena lokasinya berada di tengah hutan lindung. Mengingat bunga angerk atau Orcchidaceae ini memang menjadi salah satu varietas yang banyak dicari para kolektor tanaman karena keindahanya.

Orchid Forest Cikole Lembang baru dibuka sekitar bulan Agustus tahun 2017 lalu. Tempat ini merupakan taman budidaya anggrek terbesar di Indonesia. Berada di tengah kawasan hutan lindung dan terbentang seluas kurang lebih 12 hektar. Tempat ini memiliki kurang lebih sekitar 157 jenis bunga anggrek beraneka macam yang dibudidayakan disini. Bahkan bunga Anggrek langka yang sangat sulit ditemukan seperti anggrek kantong semar atau Paphopedilum glaucophyllum, anggrek hitam atau Coelogy pandurata dan juga jenis paraphalaenopsis laycocky bisa wisatawan lihat di tempat ini.

Selain sebagai tempat wisata budidaya anggrek terbesar di Indonesia. Daerah Cikole Lembang ini yang memiliki udara sejuk, serta juga terdapat sepo foto selfi yang tentunya sangat Instagramble. Menariknya lagi tempat wisata alam Orchid Forest Cikole Lembang Bandung ini juga dilengkapi berbagai wahana dan fasilitas bagi wisatawan. Harga Tiket Masuk Orchid Forest Cikole Lembang ini cukup terjangkau bagi semua kalangan serta bisa di bilang cukup murah.

Lokasi Orchid Forest Cikole

Lokasi dari tempat wisata Orchid Forest Cikole ini berada di Lembang, Bandung, Jawa Barat yang lebih tepatnya beralamat di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Jika kalian masih bingung dengan lokasi tersebut, kalian bisa buka Google Maps dengan klik link berikut ini(GoogleMaps). Tempat ini berjarak kurang lebih 20 kilometer dari Kota Bandung. 

Nah, mengeai rute untuk bisa mencapai lokasi ini, jika dari pusat kota bandung wisatawan maka arahkan saja menuju ke Gunung Tangkuban Perahu. Selama perjalanan menuju ke Gunung Tangkuban Perahu, kalian hanya perhatian pinggir jalan saja hingga menemukan pintu gerbang Orchid Forest Cikole. 

Harga Tiket Masuk Orchid Forest Cikole

Wisatawan jika ingin menikmati keindahan dan wahana yang ada di Orchid Forest Cikole ini harus membeli tiket masuk terlebih dahulu. Harga Tiket Masuk atau HTM Orchid Forest Cikole adalah sebagai berikut :
  • Harga Tiket Masuk Rp 30.000 per orang
  • Tiket Masuk Wahana Rp 10.000 - Rp 25.000 (sebagian wahana)
  • Tarif Parkir Sepeda Motor Rp 3.000 per motor
Mengenai Jam Buka Orchid Forest Cikole ini adalah sebagai berikut :
  • Weekdays buka mulai pukul 09.00-18.00 WIB
  • Weekend buka mulai pukul 08.00-19.00 WIB 
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Orchid Forest Cikole diatas sewaktu-waktu bisa berubah. Jika ada perubahan mengenai data tersebut kami aka segera Update data diatas dengan sesegera mungkin.

Fasilitas Orchid Forest Cikole

Fasilitas yang ada di Orchid Forest Cikole sudah cukup lengkap. Disini sudah tersedia berbagai fasilitas umum diantaranya yaitu area parkir yang luas, toilet, kamar mandi dan mushola. Bagi wisatawan yang ingin membeli bunga anggrek, disini juga terdapat banyak sekali toko bunga.Wisatawan juga bisa menikmati sajian kuliner maka sudah ada banyak tempat makan yang tersedia. Bahkan tempat ini juga sudah terdapat kafe, yang bisa digunakan untuk bersantai sambil menikmati keindahan Orchid Forest Cikole. Nah fasilitas lengkapnya adalah sebagai berikut :
  • Pusat Jualan Anggrek
  • Taman Kelinci
  • Orchid Clinik / Green House
  • Air Soft Gun Activity
  • Panahan
  • Camping Ground
  • Picnic Area, Area Berkumpul Keluarga.
  • Penangkaran Rusa
  • Spot Photography
  • Down Hill Track
  • Highrope
  • Papan Turun Tebing
  • Sky Bridge, Jembatan Gantung Di Antara Pohon Pinus.
  • Permainan Outbound
  • Entrance Building
  • Cooffee Corner
  • Food Court
  • Tea House Corner Menikmati Aneka Minuman Teh Khas Bandung.
  • Taman Baca Anak
  • dan masih banyak lainnya.

Galeri Foto Orchid Forest Cikole

Orchid Forest Cikole Lembang
Orchid Forest Cikole Lembang

Taman Bermain Orchid Forest Cikole Lembang
Taman Bermain Orchid Forest Cikole Lembang

Keindahan Alam Orchid Forest Cikole Lembang
Keindahan Alam Orchid Forest Cikole Lembang

Spot Foto Orchid Forest Cikole Lembang
Spot Foto Orchid Forest Cikole Lembang

Wisata Bandung
Wisata Bandung

Taman Anggrek Orchid Forest Cikole
Taman Anggrek Orchid Forest Cikole 

Demikian Informasi mengenai Tempat Wisata Orchid Forest Cikole Lembang yang berada di Bandung Provinsi Jawa Barat ini mengenai Harga Tiket, Lokasi, dan lain-lainnya. Bila ada salah penulisan mohon maaf. Sekian, jangan lupa ya untuk tetap kunjungi selalu www.wisataoke.com agar kalian tidak ketinggalan mengenai tempat wisata terbaru di Indonesia. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share artikel ini ya :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel