8 Tempat Wisata Kuliner di Surabaya yang Ramai Dikunjungi 2023

8 Tempat Wisata Kuliner di Surabaya yang Ramai Dikunjungi - Kota Surabaya yang merupakan Kota Pahlawan ini menjadi salah satu saksi pejuangan bangsa indonesia melewan penjajah. Kini surabaya merupakan kota terbesar yang berada di Indonesia.

Memang surabaya memiliki tempat wisata yang sangat banyak yang menarik untuk Kita kunjungi. Salah satu tempat wisata tersebut yaitu tempat wisata kuliner yang lagi hits atau populer di daerah Surabaya ini.

Nah berikut merupakan beberap tempat wisata kuliner yang menarik untuk anda kunjungi jika berkunjung ke Surabaya.

1. Sate Ayam Lisidu 

Wisata Kuliner Sate Ayam Lisidu Surabaya
Wisata Kuliner Sate Ayam Lisidu Surabaya


Tempat wisata kuliner di Surabaya yang pertama yaitu sate yang sudah sangat terkenal dan legendaris

serta asli dai surabaya yang bernama Sate Lisidu. Sate ini benar-benar sangat unik berbeda dengan sate pada umumnya, mulai dari bentuk sate-nya yang pipih sehingga membuat bumbu akan lebih mudah meresap. Lalu cara pengipasannya pada saat panggang dari bawah dan atas sehingga Sate Ayam Lisidu ini tersaji bersih dan tidak ada arang yang menempel di panggangan. 


Asyiknya lagi Anda juga bisa milih sate ini mulai dari bagian paha, kulit, dada, hingga jeroan. Yang paling ngangenin dari Sate Lisidu Surabaya ini adalah
bumbu kacangnya, karena terbuat dari kacang Tuban yang disangrai dengan cita rasa yang manis. 

Jika anda ingin menikmati wisata kuliner yang satu ini lebih enak makan rame-rame bersama keluarga atau orang tercinta, meskipun makan satenya disambi berbincang, satenya akan tetap hangat karena disediakan tempat anglo untuk memanggang sate di
masing-masing meja yang sudah disediakan. 

Untuk lokasi dari Sate Lisidu ini sangat mudah diakses karena berada di tengah kota surabaya yang beralamat di Jl. Kutai No.53-C, Darmo, Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

2. Ice Cream Zangrandi

Wisata Kuliner Ice Cream Zangrandi Surabaya
Wisata Kuliner Ice Cream Zangrandi Surabaya

Tempat wisata kuliner di Surabaya yang harus anda coba selanjutnya adalah Zangrandi Ice Cream. Ice cream di Surabaya ini layak anda jadikan sebagai tujuan jalan-jalan saat berkunjung ke Surabaya. Apalagi cuaca di Surabaya bisa dibilang cukup panas, sangat cocok kalau sedang terik panas Anda makan es cream Zangrandi ini.

Lokasinya tempat wisata kuliner ice cream zangrandi ini berada di Jalan Yos Sudarso. Perlu anda ketahui bahwa tempat wisata kuliner surabaya yang satu ini sudah berdiri lama sejak tahun 1933 dengan nuansa bangunan eropa, tentunya akan menjadi pengalaman tersendiri apa bila anda berkunjung menikmati kuliner di Zangrandi Ice Cream ini. Menu yang
paling populer dan menjadi favorit wisata kuliner surabaya zangrandi ice cream ini adalah noddle ice cream yang paling enak menurut para pecinta kuliner.

3. Soto Lamongan Cah Har

Wisata Kuliner Soto Lamongan Cah Har Surabaya
Wisata Kuliner Soto Lamongan Cah Har Surabaya

Anda pengemaar makanan soto? Ada satu tempat wisata Kuliner di Surabaya yang menyajikan hidangan berupa soto Lamongan yang sangat enak dan sudah populer di kota ini. Soto lamongan memang sangat terkenal dengan cita rasanya yang mantap dan membuat anda pasti akan ketagihan.

Salah satu tempat makan enak berupa soto lamongan di Surabaya adalah warungnya soto cak Har. Soto lamongan yang di sajikan kuah soto bersantan ini tentu saja mempunyai rasa lebih gurih dan kental di badning dengan soto pada umumnya.

Disini juga tersedia banyak menu soto yang bisa anda pilih, diantaranya ada ceker ayam, daging ayam, jerohan ayam dan bahkan brutu. Semuanya bisa anda pilih dan rasakan dalam  kuliner soto lamongan cak har surabaya ini. Jika anda berminat untuk mencoba rasa gurih dari tempat kuliner soto di surabaya ini bisa datang langsung ke jalan Ir. Soekarno, Surabaya.

4. Nasi Bebek Sayang Anak Cak Yudi


Tempat wisata kuliner enak di Surabaya yang selanjutnya yaitu nasi bebek yang berada di Jalan Tanjung Torowitan no. 39. Kuliner Surabaya satu ini biasanya buka dari jam 15.00 sd 18.00 WIB. Meskipun hanya buka selama 3 jam saja, kuliner ini selalu ludes terjual dan pembeli-nya rela antre. Kuliner ini sangat digemari oleh masyarakat Surabaya Khususnya para pecinta kuliner.

Tidak heran jika warung makan ini selalu menjadi incara para penggemar kuliner di wilayah Surabaya, Menu andalan tempat wisata kuliner ini adalah daging bebek yang disajikan dengan rasa gurih dan empuk, kemudian di tambah lagi dengan sambal pencit atau sambal mangga muda dengan rasanya yang samgat khas. Jika anda berminat ingin mencoba kuliner ini harap datang lebih awal ya, supaya tidak kehabisa.


5. G-WALK

Wisata Kuliner G-Walk Surabaya
Wisata Kuliner G-Walk Surabaya

Tempat wisata kuliner Surabaya yang tidak boleh anda lewatkan dan selalu ramai dikunjungi para wisatawan maupun pecinta kuliner adalah G-Walk yang ada di hunian elite Citra Raya Surabaya Barat ini. Dengan slogannya yang bertuliskan ‘The Singapore of Surabaya’, G-Walk menjadi salah satu tempat wisata kuliner favorit Masyarakat Surabaya. Tempat wisata kuliner yang satu ini dibangun menyerupai Clarke Quay yang merupakan pusat hiburan sekaligus kuliner populer di Negara Singapura.


Tempat wisata kuliner berkonsep food court ini hanya buka pada malam hari saja. G-Walk terbagi menjadi dua jalur dengan panjang jalur masing-masing sekitar 1 km. Jalur pertama, suasananya lebih redup dengan cahaya lilin dan nuansa jazzy yang membuat indah dan nyaman. Hidangan yang disajikan pun lebih ke kuliner khas barat. Sedangkan jalur satunya lebih terang dengan lampu neon yang menyala dan menyajikan kuliner khas indonesia.

6. Nasi Empal Pengampon

Wisata Kuliner Nasi Empal Pengampon Surabaya
Wisata Kuliner Nasi Empal Pengampon Surabaya

Tempat wisata kuliner selanjutnya yang merupakan tempat makan murah di Surabaya yang bisa anda coba adalah warung nasi empal pengampon. Kuliner yang satu ini memang memiliki cita rasa yang khas dan tentunya berbeda dengan makanan lainnya.

Untuk menu yang disjikan di tempat makan empal pengampon ini bervariasi, yang jelas perpaduan antara nasi putih,  kering tempe, lauk empal suwir, tumis kacang, lalapan timun, sambal dan daun kemangi. Tentunya dengan perpaduan bahan tersebut sangat enak sekali.


Rasa daging empalnya yang gurih dan manis pasti akan membuat anda ketagihan pengen mencobanya lagi di lain waktu. Bagaimana? Anda tertarik untuk mencobanya? silahkan datang saja langsung menuju ke Jalan Pengampon II No. 3, Surabaya Pusat yang biasanya tempat makan ini buka setiap hari pada jam 9 pagi sampai dengan jam 9 malam. Jangan kwatir mengenai masalah harga, harga empal ini cukup terjangkau dan sesuai dengan rasanya yakni berkisar di bawah Rp.30.000 an.

7. Lontong Balap Garuda Pak Gendut

Wisata Kuliner Lontong Balap Garuda Pak Gendut Surabaya
Wisata Kuliner Lontong Balap Garuda Pak Gendut Surabaya

Kuliner yang kali ini mempunyai nama yang cukup unik yaitu Lontong balap garuda. Namun kuliner ini sudah ada sejak 1956, tentunya sudah sangat lama sekali bukan? maka tak heran jika pelanggannya sudah sangat banyak sekali.

Apalagi rasa lontong disini sangat enak sekali dan memiliki rasa yang sangat pas, membuat anda yang mencobanya akan ketagihan ingin datang lagi kesini. Lontong Balap Garuda Pak Gendut menjadi salah satu tempat kuliner di surabaya yang wajib anda caoba saat datang ke Surabaya.

Sejak tahun 1956, tempat kuliner lontong balap pak gendut surabaya ini di buka dan mulai di rintih hingga sampai sekarang. semakin lama semakin semakin banyak saja pengemar makanan ini. Bahan yang ada di dalam lontong balap di diantaranya yaitu seperti Lontong, lento, tauge dan bumbu petis yang khas serta lain sebagainya.

8. Nasi Goreng Jancuk

Wisata Kuliner Nasi Goreng Jancuk Surabaya
Wisata Kuliner Nasi Goreng Jancuk Surabaya

Wisata kuliner terakhir kali ini sebenarnya saya agak kurang suka dengan nama-nya. Nama kuliner ini adalah nasi goreng jancuk. Tapi mau gimana lagi, mungkin nama nasi goreng satu ini yang agak fenomenal membuatnya mudah terkenal.


Nasi goreng ini cukup digemari oleh para pecinta kuliner terutama masyarakat Surabaya. Nasi goreng ini disajikan engan porsi yang super jumbo. Selain porsinya yang jumbo, nasi goreng jancuk ini juga digemari oleh mereka yang suka dengan makan pedas.

Bumbu rempah dan rasa pedasnya yang ada di nasi goreng ini tentu saja membuat anda ketagihan, di dalam sajian dari nasi goreng jancuk terdapat udang, ayam, telur, bawang merah goreng, acar dan kerupuk yang membuat rasa dari menu makanan ini sangat gurih. 

Jika anda berminat untuk mencoba kuliner nasi goreng jancuk satu ini, silahkan datang ke Jalan Pemuda 31-37, Surabaya. Satu porsi nasi goreng jancuk ini bisa untuk 4 sampai 5 orang, jadi anda bisa patungan untuk membelinya dengan harga berkisar 99.000 rupiah.

Nah itu tadi pembahasan mengenai 8 Tempat Wisata Kuliner di Surabaya yang Ramai Dikunjungi 2019. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk share artikel ini agar lebih bermanfaat lagi. Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel