Harga Tiket Masuk dan Rute Punthuk Setumbu Magelang Terbaru

Harga Tiket Masuk dan Rute Punthuk Setumbu Magelang

Harga Tiket Masuk dan Rute Punthuk Setumbu Magelang - Kota Magelamg, Kota yang memiliki alam yang indah, udaranya pun sejuk serta dikelilingin pegunungan yang menjulang tinggi ke atas. Seperti tempat wisata yang satu ini bernama Puthuk Setumbu Magelang. Tempat ini merupakan tempat wisata yang menyuguhkan keindahan alam dari ketinggian. Tidak salah jika tempat wisata ini merupakan salah satu tempat wisata favorit di magelang. Keindahan matahari terbit yang bisa disaksikan di tempat ini memang sangat menawan sekali dan memanjakan mata.

Puthuk Setumbu ini terletak di gugusan Bukit Menoreh di daerah Magelang Jawa Tengah. Memiliki ketinggian kurang lebih sekitar 1.300 meter di atas permukaan air laut. Inilah mengapa Punthuk Setumbu sering dijadikan sebagai tempat untuk berburu spot foto terbaik dengan latar belakang matahari tertib. Di tempat ini juga sudah tersedia berbagai spot foto yang unik serta menarik dan tentunya sangat Instagramble.

Dulunya, tempat yang satu ini hanyalah sebuah perbukitan biasa yang berisi sawah milik warga sekitar. Namun, ada seseorang fotografer yang mengabadikan tempat ini dan mengungahngay di media sosial, mulailah tempat ini terkenal dan langsung diserbu para wisatawan. Foto hasil jepretan tersebut merupakan foto dengan pemandangan alam yang hijau serta Candi Borobudur dengan latar belakang matahari terbit.

Untuk bisa sampai di lokasi ini, wisatawan tentunya harus mempersiapkan fisik yang kuat tidak hanya jaket yang tebal saja. Karena untuk bisa mencapai puncak Puthuk Setumbu ini harus melewati jalur tracking. Memang perjalananya tidak terlalu sulit, namun tentunya wisatawan tetap harus berhati-hati. Dari bawah untuk bisa ke puncak ini kurang lebih membutuhkan waktu sekitar 15 - 20 menit.

Di Punthuk Setumbu ini sudah tersedia area Camping Ground bagi wisatawan yang ingin bermalam dan menikmati keindahan malam tempat ini bisa untuk di coba. Area camping ini tidak jauh dari spot untuk melihat matahari terbit. Wisatawan dapat menikmati keindahan alam yaitu matahari terbit dari balik bebukitan yang kurang lebih berdurasi sekitar 30 menit. Wisatawan dapat berfoto selfie dan mengabadikan moment tersebut.

Lokasi dan Rute Punthuk Setumbu Magelang

Lokasi Punthuk Setumbu ini berada di Kota Magelang Jawa Tengah yang tepatnya berada di Jl.Borobudur Ngadiharjo KM 4 km, Kurahan, Karangrejo, Kec. Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Punthuk Setumbu ini berjarak sekitar 44 kilometer dari Pusat Kota Yogyakarta. Jika kalian masih bingung mengenai lokasi tersebut, kalian bisa klik link Google Maps berikut ini ya (GoogleMaps).

Rute untuk bisa sampai ke Punthuk Setumbu ini tidak terlalu sulit karena berada di lokasi yang strategis. Jika wisatawan dari Yogyakarta maupun Magelang langsung menuju ke pertigaan borobudur dan beloklah ke arah kiri, seperti jalur menuju ke arah candi borobudur. Dari jalur tersebut carilah hotel manohara sebagai patokan untuk lurus terus  ke perbukitan menoreh. Nantinya wisatawan akan menemukan plang jalan 'Borobudur Nirvana Sunrise' ikuti petunjuk tersebut dan nantinya akan sampai di Punthuk Setumbu.

Harga Tiket Masuk Punthuk Setumbu Magelang

Untuk bisa menikmati keindahan alam dan pemandnagan candi borobudur dari atas ketinggian Punthuk Setumbu ini, wisatawan diwajibkan untuk membeli tiket masuk terlebih dahulu. Harga Tiket Masuk Punthuk Setumbu ini yaitu Rp 20.000 per orang untuk wisatawan domestik. Sedangkan untuk wisatawan mancanegara akan dikenakan tarif sebesar Rp 50.000 per orang. Untuk biaya parkir kendaraan sendiri yaitu Rp 2.000 untuk kendaraan sepeda motor dan Rp 5.000 untuk kendaraan Mobil. Jam Buka dari Punthuk Setumbu ini pada hari Senin - Jum'at mulai pukul 04.00 - 17.00 WIB. Sedangkan untuk hari Sabtu - Minggu dan hari libur nasional akan buka selama 24 Jam.

Fasilitas Punthuk Setumbu Magelang

Punthuk Setumbu merupakan tempat wisata yang lagi hits sekarang ini dan sedang populer tentunya memiliki fasilitas yang memadahi untuk para wisatawan yang ingin menikmati keindahan tempat ini. Beberapa fasilitas sudah di bangun dan dipercantik agar lebih pengunjung ingin berlama - lama menikmati tempat ini. Sampai sekarang ini tempat wisata Punthuk Setumbu Magelang terus memantaskan dirinya untuk terus diminati para wisatawan.

Mengenai fasilitas yang ada di Punthuk Setumbu ini diantaranya yaitu Tempat parkirnya yang luas, terdapat Mushola, Warung Makan, Toilet, Kamar Mandi, Gardu Pandang, Spot foto selfie unik, Camping Ground, dan juga terdapat penginapan. Penginapan yang tersedia di tempat wisata ini berupa hotel dan rumah warga yang disewakan untuk wisatawan yang mau bermalam di sini.


Galeri Foto Punthuk Setumbu Magelang

Keindahan Pemandnagan Alam Punthuk Setumbu
Keindahan Pemandnagan Alam Punthuk Setumbu

Spot Foto Ayunan Punthuk Setumbu Magelang
Spot Foto Ayunan Punthuk Setumbu Magelang

Harga Tiket Masuk Punthuk Setumbu Magelang
Harga Tiket Masuk Punthuk Setumbu Magelang

View Keindahan Alam Punthuk Setumbu Magelang
View Keindahan Alam Punthuk Setumbu Magelang

Tempat Wisata Hits Magelang
Tempat Wisata Hits Magelang

Spot Foto Romantis Punthuk Setumbu Magelang
Spot Foto Romantis Punthuk Setumbu Magelang

Keindahan Sunrise Punthuk Setumbu Magelang
Keindahan Sunrise Punthuk Setumbu Magelang

Demikian Informasi mengenai Punthuk Setumbu yang berada di Kota Magelang Provinsi Jawa Tengah ini mengenai Harga Tiket, Lokasi, dan lain-lainnya. Bila ada salah penulisan mohon maaf. Sekian, jangan lupa ya untuk tetap kunjungi selalu www.wisataoke.com agar kalian tidak ketinggalan mengenai tempat wisata terbaru di Indonesia. Semoga bermanfaat ya :)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel