Wahana, Lokasi, Harga Tiket, dan Fasilitas Saloka Park Semarang


Wahana, Lokasi, Harga Tiket, dan Fasilitas Saloka Park Semarang - Hallo teman-teman, moment kumpul untun berlibur bersama keluarga maupun sahabat pasti tentunya sangat di nanti. Berlibur ke tempat wisata yang tentunya menyediakan wahana yang lengkap seperti Jatim Park dan Dufan tentunya dapat dijadikan pilihan kalian. Namun tentunya untuk sebagian wisatawan pasti terkendala oleh jarak jika ingin ke tempat tersebut. Nah ada solusi baru nih untuk warga Semarang, Jawa Tengah dan sekitarnya karena di Semarang terdapat Saloka Park. Saloka Park ini merupakan sebuat tempat wisata alternatif yang merupakan tempat wisata ter megah di Jawa Tengah yang kini telah siap untuk di kunjungi loh teman-teman.

Nama dari tempat wisata ini yaitu Saloka terinspirasi untuk mengangkat budaya lokal asli indonesia yaitu Legenda Rawa Pening. Bangunan ini di dirikan di atas lahan seluas 18 Ha. Saloka Park merupakan tempat destinasi wisata baru yang berada di Jawa Tengah dan menjadi taman wisata di Jawa Tengah tentunya memiliki wahana yang seru. Wahana di Saloka Park ini kurang lebih berjumlah 25 wahana seru. Berikut ini merupakan wahana yang paling seru di Saloka Park ini yang tentunya wajib kalian coba diantaranya :

1. Rollercoaster Saloka Park


Taman Hiburan Saloka Park ini mengambil konsep yang angat kreatif sekali. Nama yang sebenarnya merupakan Rollercoaster ini di sini di namai dengan nama wahana Lika-Liku, tentunya unik sekali ya teman-teman. Dengan keseruan dan wahananya yang lumayan menantang Lika-liku ini menjadi salah satu wahana favotir bagi wisatawan yang mengunjungi Saloka Park.

2. Cakrawala Ferris Wheel Saloka Park


Salah satu wahana yang menjadi Icon di Saloka Park ini yaitu sebuah wahana bianglala yang dinamai dengan wahana Cakrawala. Kalian bisa menikmati melihat keindahan dari Rawa Pening atau Saloka Park dari atas dengan menaiki wahana bianglala ini. Wahana ini berputar sampai titik ketinggian 33 meter loh teman-teman. Tentunya kalian jika berkunjung ke tempat ini harus mencoba wahana yang satu ini ya.

3. Pakubumi Saloka Park


Wahana ini bernama Pakubumi yang mana merupakan salah satu wahana yang tentunya sangat menguji adrenalin kalian. Wahana ini akan membawa kalian ke atas sampai titik tertinggi dari wahana ini lalu akan menghempaskan kalian kebawah dengan kecepatan yang tentunya membuat jantung kalian berdebar kencang hehe dan tentunya pasti ada wisatawan yang berteriak-teriak loh. 

4. Semprat-Semprot Saloka Park


Wahana ini merupakan wahana permainan air yang bernama Semprat-Semprot. Kalian bisa bermain air di wahana ini dengan menyemprotkan air atau menembakkan air. Tentunya di area ini wisatawan di ajak basah-basahan dengan memakai semprotan air yang bentuknya seperti ikan hiu.

5. Komedi Putar Saloka Park


Wahana yang satu ini merupakan wahana Komedi Putar yang berada di Saloka Park. Kalian saat menaiki wahana ini akan di putar dengan kecepatan kencang loh beda dari yang ada di pasar malem biasanya hehe. Siap-siap adrenalin kalian di wahana ini akan teruji. Di Saloka Park ini masih ada banyak lagi mengenai wahana yang ada kami tidak bisa menjelaskan satu per satu ya.

Lokasi Saloka Park

Denah Wahana Saloka Park Semarang

Saloka Park ini tempatnya sangat strategis dan tentunya akan sangat mudah ditemukan yang letaknya berada di Jl. Fatmawati No.154, Gumuksari, Lopait, Kec. Tuntang, Semarang, Jawa Tengah 50773. Tempat wisata ini berjarak 40 Km dari Salatiga dan berjarak sekitar 80 Km dari Solo. Jika kalian dari Bandara Ahmad Yani Semarang untuk menuju ke tempat ini kalian hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit saja. Untuk lebih lengkapnya mengenai lokasi Saloka Park tersebut kalian bisa klik link Google Maps berikut (GoogleMaps). 

Berikut merupakan Rute untuk bisa menuju ke tempat Saloka Park Semarang ini :
  • Via Semarang : Jika kalian berada di semarang kalian bisa langsung menuju ke tol jurusan arah Bawen dan keluar dari tol tersebut. Selanjutnya kalian belok ke kiri menuju ke arah jalan Semarang - Surakarta dan tinggal ikuti saja jalan tersebut hingga kalian menemukan tempat wisata Saloka Park ini di kanan jalan ya setelah jembatan tuntang.
  • Via Solo : Jika kalian dari solo kalian langsung saja menuju ke jalan Semarang - Surakarta ya. Ikuti jalan tersebut hingga kalian keluar dari bundaran Pandanaran setelah itu lurus menuju ke ajalan Boyolali - Semarang dan kalian belok ke kiri menuju ke jalan lingkar selatan Salatiga. Kalian menggunakan jalur kiri ya dan belok ke jalan Fatmawati dan ikuti terus jalan tersebut, nantinya kalian akan menemuka Saloka Park ini tidak jauh dari Jalan tersebut.
Itu tadi mengenai Lokasi dan Rute untuk bisa sampai ke lokasi ini. Untuk Jam Buka Saloka Park ini mulai buka dari jam 10.00 - 18.00 WIB untuk hari biasa sedangan untuk hari lubur mulai buka jam 10.00 - 20.00 WIB.


Harga Tiket Masuk Saloka Park

Jika kalian ingin berlibur ke tempat wisata yang kalian tuju alangkah baiknya kalian harus tau terlebih dahulu mengenai harga Tarif Tiket Masuk agar nantinya kalian tidak kaget atau bingung ya. Berikut berukana harga Tiket Masuk untuk bisa masuk ke lokasi wisata Saloka Park diantaranya :
  • Harga Tiket Masuk di Hari Biasa akan di kenakan tarif sebesar Rp 120.000 per orang
  • Harga Tiket Masuk di Hari Libur akan di kenakan tarif sebesar Rp 150.000 per orang
  • Sedangan untuk makan di area Saloka Park di bandrol dengan harga sekitar Rp 5.000 - Rp 25.000
Harga Tiket diatas sudah termasuk harga untuk naik ke semua wahana yang ada ya, tentunya kalian tidak usah lagi membayar jika ingin menaiki wahana. Itu tadi daftar harga Tiket Masuk yang ada di Saloka Park jika ada perubahan hargaakan kami Update segera. 

Fasilitas Saloka Park

Jika kalian ingin mengunjungi tempat ini tidak usah perlu ragu lagi. Selain tempat ini memiliki area yang sangat luas juga terdapat banyak sekali wahana yang ada loh. Taman Bermain Saloka Park ini di bagi menjadi beberapa zona di antaranya zona kartun, zona laut, zona kingdom, dan zona junggle. Serta di Saloka Park ini terdapat wahana kurang lebih sekitar 25 wahana yang di antaranya sebagai berikut :
  • Disko
  • Bianglala
  • Rollercoaster atau Lika-liku
  • Galileo (wahana ilmu pengetahuan)
  • Pakubumi
  • Cakrawala
  • Jejogetan (air mancur yang menari)
  • Dancingwater
  • Adu Nyali
  • Sepeda Terbang
  • Agrowisata Ijo Royo-royo
  • Ecowisata Angon-angon
  • Komedi Putar
  • dan tentunya masih banyak lagi
Fasilitas umum untuk penunjang kebutuhan wisatawan yang berkunjung ke tempat ini juga ada loh yaitu sebagai berikut :
  • Tempat Parkir yang luas
  • Toilet
  • Toilet Difabel
  • Kamar Mandi
  • Tempat Makan 
  • Mushola
  • Atm Center
  • Klinik Kesehatan
  • dan masih banyak lagi ya.


Galeri Foto Saloka Park


Berfoto Selfi di Saloka Park Semarang



Icon Nama Saloka Park Semarang



Keindahan View Saloka Park Semarang dari Ketinggian



Tempat wisata Saloka Park Semarang



Wahana Saloka Park Semarang


Demikian Informasi mengenai tempat wisata Saloka Park  yang berada di Semarang, Jawa Tengah ini mengenai Wahana, Harga Tiket, Lokasi, dan lain-lainnya. Bila ada salah penulisan mohon maaf ya untuk teman-teman. Sekian, jangan lupa ya untuk tetap kunjungi selalu www.wisataoke.com agar kalian tidak ketinggalan mengenai Tempat Wisata yang terbaru.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel